9. PENGARUH PEMAHAMAN COCKPIT PROCEDURE TERHADAP EMERGENCY AND ABNORMAL SITUATIONAL AWARENESS PERSONEL ATC (STUDY KASUS AIRNAV CABANG MEDAN)

Penulis

  • Dika Tutiaditama
  • Muchammad Furqon Muchaddats

DOI:

https://doi.org/10.62828/jpb.v3i1.96

Kata Kunci:

Lanud, Delay, Lalulintas udara, ICAO

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman cockpit procedure terhadap emergency and abnormal situational awareness bagi personel pemandu approach control surveillance di Medan approach control unit, agar mampu mempertahankan maupun meningkatkan kinerjanya dalam memberikan pelayanan pemanduan lalu lintas udara sesuai dengan rekomendasi yang telah ditetapkan oleh International Civil Aviation Organization (ICAO). Penelitian ini dilakukan di Airnav Cabang Medan, Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara pada bulan Maret 2019 s.d. Juli 2019. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif melalui penelitian survei. Populasi penelitian adalah seluruh petugas PLLU Medan approach control unit yang berjumlah 24 orang, sedangkan sampelnya menggunakan non probability sampling yaitu sensus atau total sampling dimana seluruh anggota populasi dijadikan sampel semua. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan tes dan studi dokumentasi sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi Spearman Rank yang dilanjutkan dengan regresi. Penelitian menyimpulkan bahwa terdapat hubungan positif antara pemahaman cockpit procedure dan emergency and abnormal situational awareness pemandu approach control surveillance di Medan Director dengan koefisien sebesar 0,7769 dan koefisien determinasi sebesar 0,6037 artinya bahwa pemahaman cockpit procedure dan emergency and abnormal situational awareness adalah sebesar 60,37% dan selebihnya ditentukan oleh faktor-faktor lain. Dengan hasil analisis tersebut, maka perlu diadakannya program pelatihan mengenai cockpit procedure dan pertemuan antara pilot dengan ATC di approach control unit Airnav Cabang Medan.

Unduhan

Diterbitkan

27-02-2024