7. ANALISIS PENGARUH PERUBAHAN MASSA PROPELAN DAN WARHEAD PADA ROKET BALISTIK 122 TERHADAP TITIK JATUH ROKET

Penulis

  • FAIZZA FATMAWATI
  • EDI SOFYAN

DOI:

https://doi.org/10.62828/jpb.v2i1.57

Kata Kunci:

Roket, Pemodelan, Simulas, Matlab, Simulink, Perubahan Massa

Abstrak

Roket merupakan wahana terbang yang mempunyai sistem pendorong, baik
bahan bakar padat, cair atupun mesin, yang dapat membawa muatan berbentuk bahan peledak
ataupun beban biasa. Roket Balistik 122 merupakan salah satu roket TNI yang digunakan dalam
mempertahankan wilayah kedaulatan NKRI yang dikembangkan secara mandiri di Indonesia.
Dalam penelitian ini dilakukan analisis pengaruh perubahan massa propelan dan massa warhead
terhadap titik jatuh roket balistik 122. Penelitian ini menggunakan metode pemodelan dan
simulasi. Pemodelan dan simulasi merupakan suatu proses yang dibuat dalam bentuk fisik dan
logis yang bertujuan untuk mendapatkan hasil yang dapat dianalisa baik sebagai sarana disain
maupun menilai kinerja roket yang dibuat. Pada penelitian ini, input data aerodinamika yang
digunakan diperoleh dari perhitungan numerik menggunakan software Missile Datcom. Terdapat
dua software yang digunakan dalam penelitian ini yaitu working model dan Matlab Simulink.
Dalam simulasi ini dimodelkan dengan adanya perubahan titik center of gravity yang disebabkan
karena perubahan massa roket. Perubahan massa roket tersebut diakibatkan roket balistik 122
menggunakan propelan sebagai bahan bakar roket yang berkurang massanya pada saat propelan
mengalami pembakaran dan adanya perubahan massa pada roket juga disebabkan karena adanya
warhead yang diikut sertakan dalam penembakan roket balistik 122.
Dari pemodelan dan simulasi menggunakan software working model 2D dan MATLAB Simulink
yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa hasil simulasi dari kedua software tersebut
menunjukkan trend yang sama. Bahwa semakin besar massa propelan maka akan menambah
kinerja roket sedangkan semakin besar massa warhead, maka akan menurun kinerja roket. Besaran
perubahan ini yang diberikan dalam bentuk tabel tembak akan sangat bermanfaat untuk analisa
disain roket mendatang.

Unduhan

Diterbitkan

27-03-2023