1. ANALISIS TREN EFISIENSI BAHAN BAKAR DALAM INDUSTRI PENERBANGAN STUDI DATA PERFORMANCE PESAWAT

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.62828/jau.v4i1.141

Kata Kunci:

efisiensi bahan bakar, data kinerja pesawat, teknologi penerbangan, emisi karbon, pengurangan konsumsi bahan bakar

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui biaya operasional dalam penggunaan bahan bakar dalam industri penerbangan.   Dalam beberapa dekade terakhir, efisiensi bahan bakar dalam industri penerbangan telah menjadi fokus utama untuk mengurangi biaya operasional yang meningkat dan dampak lingkungan. Studi ini mengeksplorasi data historis efisiensi bahan bakar bersamaan dengan kemajuan teknologi dan kerangka regulasi. Adopsi inovasi seperti material komposit ringan, mesin turbofan high-bypass, dan penyempurnaan aerodinamik pada desain pesawat terbang telah menghasilkan peningkatan efisiensi yang signifikan. Kebijakan seperti CORSIA dari ICAO telah mendorong upaya keberlanjutan dengan menetapkan target terukur untuk mengurangi emisi. Analisis mendalam menunjukkan bahwa pesawat generasi terbaru seperti Boeing 787 dan Airbus A350 mencatat peningkatan efisiensi bahan bakar hingga 20% dibandingkan dengan model sebelumnya. Peningkatan ini merupakan hasil dari desain sayap yang dioptimalkan dan sistem propulsi yang advanced. Selain itu, kebijakan regulasi mendorong penggunaan bahan bakar penerbangan berkelanjutan atau sustainalbe aviation fuel (SAF) dan sumber energi alternatif, membuka jalan bagi teknologi propulsi hybrid dan elektrik.

Unduhan

Diterbitkan

27-02-2025